Bismillahir rohmaanir rohiim,
"mimmaa yadulluka 'alaa wujuudi qohrihi subhanahu wa ta'alaa an hajabaka 'anhu bima laysa bimaujuudin ma'ahu"
Artinya :
Di antara tanda-tanda yang menunjukkan kepadamu akan adanya kekuasaan Allah Yang Maha Suci dan Maha Tinggi adalah Dia dapat menghalangi kamu dari melihat kepada-Nya dengan apa yang tidak wujud bersama-Nya.
Adalah sudah menjadi kelemahan manusia,bahwa selama hidup di dunia ia tidak mampu melihat sesuatu yang berada di luar kemampuannya.
Adalah kisah Nabi Musa a.s yang ketika melihat cahaya Allah SWT,ia langsung tersungkur pingsan.
Hal ini jelas membuktikan bahwa selama manusia masih hidup di dunia,sekejap pun tak akan pernah mampu melihat dzat-Nya Yang Maha Dahsyat.
Tetapi berbeda dengan sifat Allah,yang dengan kekuasaan-Nya bisa melihat seluruh makhluk-Nya di manapun kita berada.Tak pernah sedetikpun kita luput dari pengawasan Allah 'azza wajalla.
Allah,tidak ada sesuatupun di yang menyerupai sifat-sifat-Nya.
Sebagaimana firman Allah dalam surat Al-Hadiid ayat 3,yang artinya :
"Dia-lah Yang Awal dan Yang Akhir,Yang Dhohir dan Yang Bathin,Dia-lah Yang Maha Mengetahui segala sesuatu"
dan di dalan Surat Asy-Syuuraa ayat 7,dijelaskan yang artinya :
"tidak ada sesuatupun yang serupa dengan-Nya.Dan Dia-lah Yang Maha Mendengar lagi Maha Melihat"
Kita sebagai manusia yang berfikir dan beriman,tentunya harus menyadari bahwa tidak ada sesuatupun makhluk di jagad raya ini yang kekal,semua akan hancur binasa kecuali Allah Yang Maha Kekal.
Karena itu,sangat tidak pantas kita manusia dan seorang mu'min menjadikan benda-benda yang bersifat fana dan pasti akan hancur binasa itu sebagai penghalang mata hati untuk dapat melihat dan mengenal Allah SWT.
Sebagaimana firman Allah di dalam surat Ar-Rohmaan ayat 26-27,dijelaskan yang artinya :
"Semua yang ada di bumi ini akan hancur binasa.Dan tetap kekallah Dzat Tuhanmu yang mempunyai kebesaran dan kemuliaan".
Seseorang yang belum mendapat petunjuk dan hidayah dari Allah tentunya akan selalu mempunyai anggapan bahwa segala sesuatu benda yang berwujud ada dengan sendirinya tanpa ada yang menciptakan,dan mereka juga menganggap bahwa benda-benda tadi akan kekal selamanya.
Sehingga karena anggapan yang demikian membuat mata hati mereka tertutup untuk melihat Allah.
Berbeda halnya dengan orang-orang yang "berfikir" dan mendapat petunjuk dari Allah,dia akan menjadikan benda-benda wujud yang bersifat fana tadi sebagai jalan untuk lebih mengenal Allah sebagai pencipta benda-benda tadi.
Sehingga akan lebih bertambah keimanannya untuk lebih mendekatkan diri kepada-Nya.
Mari kita jadikan hal-hal di bawah ini sebagai bahan renungan,berikut beberapa pertanyaan yang sekaligus jawaban akan kekuasaan dan kebesaran Allah.
1. Bagaimana mungkin dapat dibayangkan bahwa Allah bisa dihalangi oleh sesuatu padahal Dia-lah yang menampakkan sesuatu,
2. Bagaimana mungkin dapat dibayangkan bahwa Allah bisa dihalangi oleh sesuatu,padahal Dia-lah yang tampak jelas pada tiap sesuatu,
3. Bagaimana mungkin dapat dibayangkan bahwa Allah dapat dihalangi oleh sesuatu,padahal Dia-lah yang terlihat oleh sesuatu.
4. Bagaimana mungkin dapat dibayangkan bahwa Allah bisa dihalangi oleh sesuatu,padahal Dia-lah yang ada sebelum adanya sesuatu.
5. Bagaimana mungkin dapat dibayangkan bahwa Allah bisa dihalangi sesuatu padahal Dia-lah Dzat Yang Lebih Tampak Jelas dari segala sesuatu.
6. Bagaimana mungkin dapat dibayangkan bahwa Allah dapat dihalangi sesuatu,padahal Dia-lah Dzat Yang Tidak Sesuatupun Yang Bersamanya.
7. Bagaimana mungkin dapat dibayangkan bahwa Allah bisa dihalangi sesuatu,padahal Dia-lah Yang Maha Dekat kepadamu dari segala sesuatu.
8. Bagaimana mungkin dapat dibayangkan bahwa Allah bisa dihalangi oleh sesuatu,padahal andaikan tidak ada Allah,niscaya tidak akan ada sesuatu.
Demikianlah hal-hal yang patut kita renungkan dan kita resapkan dalan lubuk hati,jiwa,dan fikiran kita,agar hati yang bersemayam dalam dada ini bisa menerima ma'rifat dari Allah SWT.
Sumber artikel : Hakikat Ma'rifat,penerbit "BINTANG USAHA JAYA" SURABAYA.
Selasa, 10 Agustus 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar